Tuesday, March 18, 2025
DaerahRegional

Gubernur NTB Safari Ramadhan di KSB, Perkuat Sinergi Antara Provinsi dan Kabupaten

Share this post

Foto: GubernurNTB, Dr. H. Lalu Muhammad Iqbal dan Bupati KSB, H. Amar Nurmansyah, ST., M.Si. saat memberikan bantuan kepada masyarakat Desa Batu Putih

Taliwang, MediaKSB, – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Dr. H. Lalu Muhammad Iqbal melaksanakan agenda Safari Ramadhan di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Kegiatan ini menjadi momentum kebersamaan antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB dan KSB dalam mempererat sinergi untuk kemajuan daerah.

Setelah ramah tamah, rombongan Pemprov NTB menuju Masjid Agung Darussalam untuk berbuka puasa dan melaksanakan shalat magrib berjamaah bersama masyarakat. Usai santap malam di Pendopo Bupati, rombongan melanjutkan perjalanan ke Masjid Nurul Yaqin di Desa Batu Putih, Kecamatan Taliwang, untuk menunaikan shalat isya dan tarawih berjamaah.

Dalam sambutannya, Bupati KSB,  H. Amar Nurmansyah, ST., M.Si. menyampaikan kebanggaannya atas kunjungan Gubernur ke KSB. Bupati menegaskan bahwa KSB, yang baru berusia 22 tahun, telah mencatat berbagai pencapaian, salah satunya tetap berada dalam kondisi zero horizontal conflict. 

“Masyarakat KSB dikenal terbuka terhadap pendatang, terutama dengan adanya aktivitas pertambangan yang menarik tenaga kerja dari berbagai daerah dan luar negeri,” ucapnya pada Sabtu (08/03).

H. Amar sapaan akrabnya juga mengungkapkan beberapa tantangan yang dihadapi daerahnya, seperti angka stunting di Desa Batu Putih yang masih tinggi. Meskipun secara keseluruhan, KSB memiliki tingkat stunting terendah di NTB. 

“Angka kemiskinan di KSB berada pada 12%, tetapi jika dibandingkan dengan standar garis kemiskinan di kabupaten lain, masyarakat KSB yang berpenghasilan Rp.600 ribu per bulan masih tergolong miskin, sementara di daerah lain batasnya Rp.400 ribu,” paparnya.

Lebih lanjut, Bupati menyampaikan upaya pemerintah KSB dalam memperjuangkan pemanfaatan kawasan industri agar memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat. 

“Kami berharap ada sinergi yang kuat antara provinsi dan kabupaten untuk kemajuan bersama. Jika KSB maju, maka akan memberikan sumbangsih terhadap kemajuan NTB,” ujarnya.

Gubernur NTB Dr. H. Lalu Muhammad Iqbal dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjaga kerukunan dalam keberagaman. Mengutip Surat Al-Hujurat ayat 13 yang menekankan bahwa manusia diciptakan berbeda-beda untuk saling mengenal.

Sebagai bentuk kepedulian, Mamiq Iqbal sapaan akrabnya menyerahkan bingkisan kepada masyarakat Desa Batu Putih dan memberikan arahan kepada masyarakat di Masjid Nurul Yaqin. “Saya memang bukan orang Sumbawa, tapi saya berjanji akan memperlakukan Sumbawa seperti kampung halaman saya sendiri,” janjinya. (M-01)


Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *