Pemdes Tambak Sari Sampaikan LKPPD Dalam Balutan Halal Bihalal

Poto Tano, MediaKSB- Pemerintah Desa (Pemdes) Tambak Sari, kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), mengadakan acara halal bihalal dengan dibalut penyampaian Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD) tahun anggaran 2023 pada Selasa, 23/04.
Dalam acara tersebut nampak hadir Camat Poto Tano, Kepala Bidang (Kabid) Pemdes Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Kapolsek Poto Tano, Danramil Poto Tano, Ketua Badan Pengawas Desa (BPD), Babinsa, Kadus, Agen Gotong Royong (AGR), Pengurus Tuntas Baca Al-Quran (TBA), dan sejumlah tokoh masyarakat.
Disampaikan Abdullah selaku Camat Poto Tano dalam sambutannya, kegiatan halal bihalal memiliki pengertian dan nilai moral yang tinggi. Dengan diadakannya halal bihalal di desa Tambak Sari, dapat menjadi momentum untuk bersatu kembali dan mempererat tali persaudaraan.
“Desa Tambak Sari merupakan desa yang majemuk, melalui momentum ini mari kita bersama-sama saling memahami, menghilangkan perselisihan, dan mempererat silaturahmi. Agar desa Tambak Sari dan kecamatan Poto Tano menjadi wilayah yang aman, kondusif, dan sejahtera,” ujarnya.
Disisi lain, Suhardi selaku Kepala Desa Tambak Sari dalam laporannya mengatakan, penyampaian LKPPD seharusnya dilaksanakan lebih awal. “Seharusnya kami laksanakan di bulan Maret, tapi karena ada beberapa halangan jadi kami undur,” ucapnya.
Suhardi juga melaporkan, bahwa program Pemdes Tambak Sari tahun anggaran 2023 dapat terlaksana dengan baik dan sudah sesuai dengan apa yang direncanakan. Pencapaian tersebut berkat dukungan penuh dari berbagai pihak.
“Kami laporkan bahwa program Pemdes Tambak Sari tahun anggaran 2023 dapat terlaksana dengan baik, tentunya ini berkat kolaborasi dengan pemerintah daerah dan peran aktif masyarakat desa Tambak Sari yang terus mendukung kami,” akunya.
Meski demikian, Suhardi berharap kepada pemerintah daerah KSB, untuk terus melakukan pengawasan dan pembinaan kepada Pemdes Tambak Sari. Pengawasan dan pembinaan yang intensif akan sangat bermanfaat bagi pembangunan desa.
“Kami berharap kolaborasi, dukungan masyarakat, pengawasan dan pembinaan dari Pemerintah Daerah untuk tersus dilakukan kedepannya agar program pembangunan desa dapat lebih baik lagi,” harapnya.
Di akhir, Suhardi menyampaikan permohonan maaf jika dalam pelaksanaan program pemerintah desa masih ada kekurangan dan kesalahan. “Masih dalam nuansa idul fitri, saya mewakili Pemdes Tambak Sari memohon maaf lahir dan batin,” tutupnya. (M-01)