Tuesday, March 25, 2025
Daerah

Tanda Tangan Hibah Tanah, KSB Segera Miliki Lapas

Share this post

Taliwang, MediaKSB,- Kunjungan kerja Parlaungan SH, MH selaku Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Nusa Tenggara Barat (Kanwil Kemenkum dan HAM NTB) bersama jajaran di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), menjadi momentum tepat untuk menandatangani hibah tanah daerah yang akan dipergunakan untuk pembangunan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).

Dr Ir H W Musyafirin, MM selaku Bupati KSB saat menyampaikan sambutan penerimaan mengaku sangat bersyukur, karena sebentar lagi akan kembali terbangun lembaga vertikal di Bumi Pariri Lema Bariri. “Salah satu komitmen pemerintah KSB adalah mendekatkan semua layanan, termasuk kantor vertikal dalam rangka memudahkan akses bagi masyarakat,” ucapnya.

Masih pengakuan H Firin sapaan akrab Bupati KSB, setelah proses hibah tanah ini, dirinya sangat berharap kepada Kanwil Kemenkum dan HAM NTB untuk membantu, supaya administrasi keberadaan lapas ditindaklanjuti segera. “Mengenai kriteria, kapasitas dan fungsi bangunannya menjadi kewenangan Kemenkum dan HM,” lanjutnya.

Dalam pertemuan itu H Firin juga membeberkan lokasi yang akan dijadikan tempat pembangunan Lapas, dimana berada tidak jauh dari Kantor Pengadilan dan Kantor Kejaksaan. “Lokasi sangat strategis adalah bersebelahan dengan Markas Brimob,” urainya sambil berharap apa yang diinisiasi bisa lebih cepat prosesnya.

Sementara Parlaungan SH, MH dalam sambutannya mengaku bahwa saat ini sudah ada 13 Lapas untuk wilayah NTB dan akan ada tambahan di wilayah KSB. “Keberadaan Lapas nantinya akan menjalankan tugas dan fungsinya yaitu memberikan pelayanan hukum dan HAM,” tandasnya.

Parlaungan juga mengatakan, pembangunan lapas di KSB adalah satu keniscayaan, karena selama ini banyak orang KSB datang berkunjung ke Sumbawa, karena Lapasnya ada di Sumbawa. “Keberadaan Lapas di KSB bukan sekedar mendekatkan pelayanan, tetapi juga mempermudah koordinasi penegakan hukum sehingga terjadi efektifitas pelaksanaan tugas penegakan hukum yang berkualitas,” ungkapnya.

Setelah acara penerimaan di ruang Graha Fitrah, tim kemudian turun lapangan untuk mengecek kesiapan rencana lokasi tempat pembangunan Lapas KSB yang berada di Kelurahan Telaga Bertong, berdampingan dengan Markas Brimob KSB. (M-01)


Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *