Koperindag KSB: Senam Sehat Akan Meriahkan Harkopnas ke 77

Taliwang, MediaKSB, – Pemerintah daerah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) melalui Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) berencana akan mengadakan kegiatan sehat dalam rangka memperingati Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke 77 bertepatan dengan agenda Car Free Day (CFD) hari minggu nanti.
“Rencana awal ada jalan sehat, tapi karena pertimbangan waktu jadi kami sepakat untuk laksanakan senam sehat saja. Kolaborasi dengan Dinas Perhubungan pada saat CFD hari minggu sehingga semakin meriah,” ujar Kepala Dinas Diskoperindag KSB melalui Rus’an, S.AP selaku Kepala Bidang Koperasi pada, Selasa 23/07.
Diakui Rus’an sapaan akrabnya, peringatan Harkopnas ke 77 kali ini memang sengaja dikolaborasikan dengan CFD, hal ini sesuai dengan arahan Bupati untuk berkolaborasi dengan Dinas lain saat melaksanakan kegiatan di lingkungan Pemda KSB.
“Memang peringatan Harkopnas itu tanggal 12 Juli, tapi kami jalankan sesuai dengan arahan Bupati KSB jika mengadakan kegiatan harus berkolaborasi dengan dinas lain. Jadi pas saat CFD di hari Minggu,” akunya.
Terkait peserta senam, Rus’an menerangkan jika pihaknya telah mengundang seluruh OPD yang ada di lingkungan Pemda KSB. Selain itu, Diskoperindag juga telah mengundang Gerakan Koperasi yang ada di KSB. “Cuman memang kita terbatas untuk alokasi pesertanya jadi tidak seluruh koperasi ikut memeriahkan,” jelasnya.
Untuk jumlah koperasi yang akan ikut memeriahkan, Rus’an menyebut ada setidaknya 75 gerakan koperasi yang sudah menyatakan diri siap memeriahkan Harkopnas ke 77. Setiap koperasi diminta untuk mengirimkan 2 orang perwakilan untuk mengikuti kegiatan Senam Sehat.
“Koperasi ada 75 yang akan ikut memeriahkan Harkopnas di CFD minggu nanti. Untuk setiap gerakan masing-masing koperasi akan mengirimkan 2 orang perwakilan. Jadi ada sekitar 150 orang nanti dari koperasi, disamping juga ada yang meminta tambahan kuota,” paparnya.
Rus’an menambahkan, tidak semua koperasi dapat diakomodir untuk mengikuti kegiatan senam sehat pada saat CFD. Meski demikian, Rus’an berharap setiap gerakan koperasi yang ada di KSB dapat mengadakan kegiatan serupa untuk ikut memeriahkan Harkopnas ke 77.
“Jumlah koperasi ada 400 dan yang aktif ada sekitar 200 lebih. Jadi tidak bisa semua diakomodir, termasuk Sekongkang karena pertimbangan jarak dan waktu. Namun kami tetap sebarkan undangan, yang siap sudah konfirmasi ke kami,” imbuhnya.
Melalui momentum Harkopnas ke 77, Rus’an menyampaikan program prioritas pemerintah tahun ini adalah menjadikan koperasi konvensional menjadi koperasi berbasis syariah. “Targetnya tahun ini ada 10 koperasi, program ini sejalan dengan program unggulan Bupati Sumbawa Barat,” pungkasnya. (M-02)