Tuesday, March 18, 2025
Daerah

Pelantikan Direktur Perumda Barinas KSB Tetap Menunggu SK Bupati 

Share this post

Taliwang, MediaKSB, – Tahapan seleksi calon Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Barinas atau Perusahaan Daerah Kabupaten Sumbawa Barat (Perusda KSB) sudah rampung, jadi tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) Bupati serta yang dilanjutkan dengan jadwal untuk pelantikannya.

“Tahapan sudah dinyatakan selesai setelah tim pansel menetapkan 3 nama sebagai kandidat, termasuk penyerahan hasil seleksi itu sendiri kepada Bupati sebagai pimpinan daerah yang pemilik kewenangan dalam penentuannya,” kata Suhadi, SP, M.Si selaku asisten administrasi ekonomi pembangunan Setda KSB.

Mengingat Bupati sebagai pemilik kewenangan, maka pihaknya tidak dapat menyampaikan siapa yang akan diberikan kepercayaan sebagai direktur Perumda Barinas, termasuk waktu pelaksanaan pelantikannya. “Tim pansel hanya bertugas sampai pada penentuan 3 besar sebagai kandidat,” lanjutnya sambil mengingatkan bahwa kandidat itu adalah, Baharuddin, ST, MM, Jalaluddin, MP dan Zainuddin, SE. Ketiga nama itu diumumkan sesuai surat nomor 12/PANSEL-PERUMDA-BARINAS/2024 tentang hasil perhitungan akhir Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK).

Masih keterangan Suhadi, proses administrasi dalam rancangan penetapan dan pelantikan terhadap calon direktur Perumda Barinas sedang dalam finalisasi dan semoga dalam beberapa hari kedepan sudah bisa rampung. “Prinsipnya sudah mengerucut, namun tetap kita menunggu SK Bupati sebagai pembuktian dan juga jadwal pelantikan,” elaknya.

Terkait prediksi berbagai komponen masyarakat tentang calon direktur Perumda Barinas, Suhadi memilih tidak ingin berkomentar lantaran semua kandidat memiliki kompetensi serta kemampuan masing-masing. Hal itu ditunjukan saat prosesi seleksi. “3 Nama yang sudah diumumkan memiliki kelebihan masing-masing, jadi tetap memiliki peluang yang sama,” timpalnya.

Dikesempatan itu Suhadi berharap kepada yang akan mendapatkan mandat, agar bisa langsung bekerja ekstra sebagai perusahaan pemerintah, terutama dalam melakukan penataan internal pasca lowong jabatan dimaksud. “Semoga yang mendapat amanah nanti bisa membuktikan kinerja terbaik sebagai perusahaan daerah,” harapnya. (M-03)


Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *