Saturday, March 15, 2025
Daerah

Peringatan Harhubnas 2024, Dishub KSB Bagi Doorprize di CFD

Share this post

Taliwang, MediaKSB, – Dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tahun 2024, Dinas Perhubungan Kabupaten Sumbawa Barat (Dishub KSB) menyelenggarakan acara istimewa di momen Car Free Day (CFD) yang berlangsung pada Minggu 29/92024, di kawasan Kompleks Kemutar Telu Center (KTC) Taliwang. Kegiatan ini menjadi bagian dari perayaan ke-53 Harhubnas dengan tema Transportasi Maju Nusantara Baru.

Dalam sambutannya, H. Abdul Hamid, M.Pd. selaku Kepala Dishub KSB dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang turut serta memeriahkan acara tersebut. “Hari ini merupakan peringatan Harhubnas yang ke-53. Secara formal, upacara sudah kami laksanakan pada 17 September 2024 di dermaga Pelabuhan Benete. Kami menyampaikan terima kasih kepada semua mitra yang sudah bekerja sama memeriahkan acara CFD kali ini,” ungkapnya.

Selain rangkaian acara olahraga dan edukasi, dikatakan H. Hamid sapaan akrabnya, Dishub KSB juga menyiapkan banyak hadiah doorprize menarik yang anggarannya berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD. “Hadiah utama berupa satu unit sepeda motor, dua unit sepeda, serta beberapa perlengkapan rumah tangga,” katanya.

Tak lupa H. Hamid menyoroti beberapa capaian penting di bidang perhubungan. Terutama dengan adanya peningkatan fasilitas keamanan jalan seperti lampu penerangan jalan mulai dari Poto Tano hingga Sekongkang yang semuanya akan dipenuhi. “Hampir tidak ada ruas jalan yang tidak diterangi, penerangan juga dilakukan hingga Smelter,” bebernya.

Selain itu, H. Hamid juga memaparkan informasi terbaru di sektor perhubungan udara, yang mana dalam waktu dekat Bandar Udara Kiantar akan segera beroperasi. “Oleh karena itu kami meminta dukungan dan perhatian dari masyarakat agar program pemerintah dapat berjalan sesuai dengan harapan,” pintanya.

Sementara itu, Bupati KSB melalui Suhadi, M.Si., selaku Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) KSB menekankan pentingnya kegiatan CFD sebagai bagian dari upaya memerangi polusi udara dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat. “CFD kali ini digabung dengan peringatan Harhubnas ke-53. CFD merupakan bentuk komitmen Pemerintah KSB untuk memerangi polusi udara dan menciptakan lingkungan yang sehat,” ujarnya.

Suhadi sapaan akrabnya juga menegaskan pentingnya transportasi dalam kehidupan sehari-hari sembari mengajak kepada masyarakat untuk tetap tertib dan menjaga kebersihan selama kegiatan berlangsung. 

“Semoga dengan peringatan Hari Perhubungan ini, kita semua semakin menyadari pentingnya transportasi yang nyaman, aman, dan berkelanjutan. Mari kita jaga ketertiban dan kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan,” pungkasnya. (M-04)


Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *