Saturday, March 15, 2025
Daerah

Visitasi Anugerah Apresiasi KIP Desa 2024, KI Pusat Lakukan Penilaian ke Desa Desaberu

Share this post

Brang Rea, MediaKSB, – Tim dari Komisi Informasi (KI) Pusat dan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia (Kemenko Polhukam RI) melakukan visitasi langsung ke Desa Desaberu, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) sebagai bagian dari proses penilaian Anugerah Apresiasi Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Desa 2024 pada Sabtu (19/10).

Sebelumnya Desa Desaberu berhasil masuk dalam 10 besar desa terbaik tingkat nasional dalam hal keterbukaan informasi. Prestasi ini merupakan hal yang penting bagi pemerintah KSB mengingat umur KSB yang masih belia.

“KSB merupakan kabupaten yang masih muda, bulan November nanti KSB baru berusia 21 tahun. Dalam usia yang masih muda, KSB mampu membuktikan untuk dapat bersaing dengan kabupaten yang lebih tua dan berpengalaman, dengan Desa Desaberu yang lolos 10 besar tingkat nasional. Oleh karenanya, visitasi ini sangatlah penting bagi kami,” ujar Julmansyah, S.Hut., M.A.P. selaku Pejabat Sementara (Pjs) Bupati KSB dalam sambutannya.

Ditambahkan Julmansyah, bahwa keterbukaan informasi di KSB telah menjadi landasan penting dalam pemerintahan. Terbukti dalam dua tahun terakhir, pemerintah KSB menjadi salah satu Pemkab yang masuk kategori sangat terbuka. “Bahkan Bupati dipanggil dalam konferensi open government di Estonia sebagai pengakuan atas keterbukaan informasi KSB. Jadi, sudah sangat tepat KI Pusat datang ke sini,” tambahnya.

Pjs Bupati KSB juga berharap bahwa dengan keterbukaan informasi, masyarakat dapat lebih aktif mengawasi jalannya pemerintahan desa dan pemerintah daerah. “Segala sesuatu yang diputuskan oleh kepala desa merupakan hak masyarakat. Lewat keterbukaan informasi ini, kami berharap tata kelola desa akan jauh lebih baik lagi,” harapnya.

Asraruddin, S.AP., M.M.Inov., C.Med., selaku Ketua Bidang Kelembagaan KI NTB, turut mengapresiasi upaya Diskominfo KSB dalam mendukung dan membina pemerintah Desa Desaberu terhadap keterbukaan informasi di masyarakat.

“Kami juga berikan apresiasi kepada Diskominfo KSB sebagai Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi(PPID) utama di KSB yang telah mendampingi Desa Desaberu hingga sampai ke titik ini. Komitmen Diskominfo tergambar dalam 2 tahun terakhir, bahkan tahun lalu KSB berada pada urutan kedua di NTB,” ujarnya.

Dijelaskan Asrar sapaan akrabnya, perjalanan Desa Desaberu untuk mencapai tahap ini tidaklah mudah. Dari 1.021 desa di NTB diseleksi menjadi 40 desa, lalu disaring kembali oleh KI pusat menjadi 10 desa terbaik. Dari 10 desa ini, 2 desa terbaik di NTB dilakukan penilaian langsung oleh KI Pusat. “Kami sangat apresiasi, sehingga pada 24 Oktober 2024 nanti, kepala Desa Desaberu akan menerima penghargaan di tingkat provinsi,” bebernya.

Sementara itu, H. Arya Sandhiyudha, Ph.D. selaku Wakil Ketua KI Pusat menekankan pentingnya semangat keterbukaan informasi, transparansi, partisipasi publik dan akuntabilitas dalam pemerintahan desa. 

“Selain mengkaji secara mendalam, tim penilai juga akan melihat apakah ada semangat keterbukaan informasi, ingin membawa transparansi, akuntabilitas, partisipasi masyarakat, dan sadar akan kekayaan alam di KSB sehingga perlu dipertanggung jawabkan seterbuka-bukanya kepada masyarakat,” tegasnya.

Di akhir H. Arya sapaan akrabnya menyampaikan, dengan semangat keterbukaan informasi yang terus dijaga, Desa Desaberu diharapkan mampu menjadi contoh bagi desa-desa lain di Indonesia dalam hal tata kelola yang transparan dan akuntabel. 

“Jadi yang kita harapkan ada semangat yang sama, kemudian kita bergerak ke arah yang sama, lalu kita majukan desa ini menjadi role model desa transparan se Indonesia,” pungkasnya. (M-01)


Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *